Sebenarnya banyak yang ingin dibeli baik untuk oleh-oleh atau digunain sendiri. Sangat beruntung untuk program Touch Korea ini saya hanya hanya bisa menyebutkan 3 nama barang yang sangat ingin dibeli dinegara Korea Selatan. Karna akan ketauan bertapa borosnya saya ketika berbelanja kalau Korean Tourism Organisation (KTO) Indonesia menyatakan seluruh peserta bisa menulis sebanyak-banyaknya.
Dan ini dia ketiga barang yang ingin aku beli ketika aku berada diKorea Selatan:
1. Fashion Item
Sejujurnya saya sangat menyukai pakaian bergaya korea. Karna itu wajar donk,kalau aku pasti menyisihkan uang untuk berbelanja pakaian disana terutama membeli hoodie. Selain baju, saya juga menyukai model sepatu dan assesoris berasal dari negara ini. Menurut saya fashion korea sangat bagus dan pantas diikutin. So, yang suka sama baju, sepatu, atau tas bergaya korea-korea an memang yang terbaik menyisihkan waktu dan uang untuk berbelanja barang fashion. Karna pasti lebih murah dan memiliki pilihan yang cukup banyak mulai dari jenis pakaian ataupun warna.
2. Aksesoris Traditional Korea Selatan
Korea Selatan adalah negara yang memiliki unsur budaya beraneka ragam dan sangat indah sama seperti Indonesia. Alangkah baiknya kalau aku bisa memiliki benda yang bisa menggambarkan indahnya negara Korea Selatan. Benda seperti gantungan kunci, topeng, ataupun boneka bisa dijadikan pilihan untuk dibawa pulang. Bisa sebagai oleh-oleh atau digunakan sebagai hiasan dirumah. Saya pasti membeli barang-barang jenis ini karna barang-barang ini hanya ada dikorea. Selain itu, bentuknya juga unik, menarik dan cantik.
3. Hallyu Stuff
Saya adalah penggemar musik K-Pop dan K-Drama karna itu saya sangat ingin membeli barang-barang yang berhubungan dengan Hallyu. Alasan lain adalah untuk membantu artis K-Pop dalam angka penjualan CD. Walaupun hanya 1 siapa tahu itu bisa membantu mereka dan dengar-dengar kalau harga CD dan semua barang original artis Korea Selatan disana lebih murah daripada kita beli di Yesasia atau online store lainnya.
Kira-kira itulah barang-barang yang akan aku beli untuk dibawa pulang ke Indonesia. Sebenarnya masih banyak yang ingin aku beli, tapi Korea Tourism Organisation (KTO) Indonesia hanya minta 3 barang yang ingin aku beli. Dan ketiga jenis barang itu adalah sesuatu yang paling ingin dan sanggup aku beli.
0 comments:
Post a Comment